Halaman

Kamis, 25 Oktober 2012

Rekan jasa Sewa Mobil di Solo Karambol lagi


                              Rekan jasa Sewa Mobil di Solo Karambol lagi
  
   Kemarin pada hari rabo rekan kami sesama jasa Sewa Mobil di Solo terjadi insiden saling tabrakan atau karambol saat beriring - iringan dengan mobil - mobil dinas dari kota Semarang . Saat itu rekan kami dari solo ada dua unit mobil innova untuk melayani rombongan bapak mentri sosial di kota Semarang . Rental yang dari kota solo tiga hari mengikuti rombongan dari kementrian sosial untuk melaksanakan tugas di Semarang dan Wonosobo . Setiap melakukan perjalanan rombongan tersebut selalu menggunakan pengawalan dari polisi atau Patwal . Dalam mobilisasi rombongan tidak ada kendala sedikit  pun , namun justru saat perjalanan hari terakhir untuk pengantaran ke bandara Adisoecipto Yogyakarta terjadi insiden tabrakan karambol antara rombongan sendiri . Informasi dari rekan sesama rental mobil solo kejadian tersebut terjadi memang saking panjang nya rombongan yang mengikuti , dan masih ada mobil di luar rombongan yang ikut barisan menyebabkan insiden bisa terjadi .Selama tiga hari rombongan tersebut berasal dari informasi rekan yang mengikuti rombongan saat itu , ternyata dari panitia tidak ada yang mengatur siapa yang ada di depan sendiri dan kemudian di susul mobil dari mana tidak ada yang mengatur nya  . Insiden tersebut terjadi bahwa barisan rombongan pengawalan tidak bisa berjajar berurutan melainkan bisa di masuki mobil di luar rombongan . Dan saat mobil lain masuk barisan dan berhenti mendadak , menyebabkan tabrakan karambol .

                             Meskipun Insiden Terjadi perjalanan masih bisa di teruskan

     Karambol terjadi saat pengawalan dari kepolisian memang sangat rawan , kejadian - kejadian yang telah di alami rekan sesama jasa Sewa Mobil Solo menjadikan kami untuk setiap saat berhati - hati dalam menjalankan tugas di lapangan . koordinasi memang sangat di butuhkan terutama pelaku di lapangan , karena  berdasarkan informasi insiden terjadi tidak ada koordinasi saat akan melakukan iring - iringan . Karena kenyataan di lapangan setelah pejabat yang di kawal mobil yang mengikuti lain nya saling mendahului agar tidak ketinggalan dengan mobil pejabat yang di kawal ,padahal yang mengikuti di belakang yang masih satu rombongan juga sama tujuan nya . Nah ...disini penting sekali koordinasi yang baik agar tidak terjadi insiden kembali . Setelah kejadian karmabol perjalanan masih tetap di lanjutkan karena kerusakan hanya di body mobil tidak mempengaruhi mesin , masalah kelanjutan perkara nanti akan di selesaikan setelah pejabat yang di antar terbang ke Jakarta . Satu pelajaran lagi bagi pelaku jasa rental mobil di solo setelah belum lama ini rekan kita juga mengalami hal serupa saat mengawal rombongan bapak menteri Perdagangan mengalami karambol di kota solo .
              

Tidak ada komentar:

Posting Komentar